Laman

Selasa, 08 Oktober 2013

Tugas 1 (Profil Perusahaan PT. Mitra Integrasi Informatika)

   Pada postingan kali ini merupakan tugas dari matakuliah Pengantar Bisnis Informatika (Softskill). Tugas kali ini membahas tentang salah satu profil prusahaan yang bergerak dalam bidang IT. Perusahaan yang saya pilih adalah PT.Mitra Integrasi Informatika, berikut ini sedikit penjelasan tentang perusahaannya : 

PT. Mitra Integrasi Informatika

   PT. Mitra Integrasi Informatika (MII) didirikan tanggal 1 Maret 1996 sebagai salah satu entitas anak perusahaan terbuka PT Metrodata Electronics, Tbk. Dikenal luas karena konsistensinya melayani baik segmen pasar Enterprise maupun Corporate, solusi yang ditawarkan MII mulai dari Infrastruktur sampai  Managed Services TIK, dari Intergasi Sistem sampai ke implementasi penuh Enterprise Resource Planning (ERP), dan dari manajemen TIK sampai jasa konsultasi berdasarkan Best Pracktices industri.

   Beroperasi secara independen dari perusahaan induknya, MII memilliki tim professional muda dan dinamis, dengan penyegaran pengetahuan dan ketrampilan yang diperlukan secara regular. MII juga membangun aliansi strategis dengan sejumlah partner teknologi nasional, regional, dan global untuk memperkuat penawaran solusinya.

Layananyang diberikan MII termasuk solusi di bidang:

  • Cloud Computing: konsultasi bisnis & teknis, datacenter assessment, implementasi, managed services, reseller (SaaS, IaaS, PaaS) serta training menuju virtualisasi sampai dengan komputasi awan baik itu private, public, maupun hybrid.
  • System and Network Integration: disain dan implementasi arsitektur infrastruktur TIK, Multi-Platform Integration Systems, Server & Storage Consolidation, Network design, Business Service Management, dan training bersertifikasi.
  • Business Application Implementation: ERP, CRM, SCM, Workflow & Business Process Management, Knowledge Management, Portal, Enterprise Performance Management, Business Intelligence, Banking Solutions, Telco & Media Solutions
  • Consulting Services:ITIL,ICT Strategic Plan & Blue Print, Business Continuity Management, Data Center, Disaster Recovery Plan
  • Managed Services: Service Management (call center, heldesk), Infrastructure Management (Desktop Management, Network Management, System/Datacenter Management Services) dan Application Management Services (ERP, HR, Microsoft Office, dll).
   Untuk memberikan jasa dengan kualitas terbaik pada pelanggan kami, MII telah mendapatkan sertifikasi ISO 9001:2000 sejak tahun 2002 dan telah diupgrade ke ISO 9001:2008. Yang berarti bahwa proses kerja dan control kualitas telah memenuhi standar ISO di seluruh departemen dan divisi.

Visi & Misi

   Perseroan melaksanakan kegiatan bisnisnya berdasarkan seperangkatprinsip acuan. Prinsip-prinsip tersebut menjadi landasan utama bagi manajemen dan karyawan dalam membangun reputasiPerseroandan mengembangkan strategibisnisnya.

Visi Perseroan
   Memaksimalkan nilai bagi pemangku kepentingan danmembangun lingkungan yang ideal untuk bekerja. 

Misi Perseroan
       Mitra teknologi bisnis berkelas dunia.

Pengembangan SDM

   Sebagai kelompok usaha teknologi informasi komunikasi yang berkembang pesat, METRODATA telah menempatkan Sumber Daya Manusia (SDM) sebagai aset penting pada kemajuan Perseroan. Menuju visi masa depan Perseroan yaitu menjadi perusahaan yang terkemuka di dunia teknologi informasi komunikasi serta menjadikan perusahaan yang mempunyai karakteristik Blue Ocean, maka  Perseroan membutuhkan ketersediaan SDM yang bertalenta untuk melaksanakan rencana-rencana strategis yang telah diputuskan. Dari waktu ke waktu, Perseroan pun selalu membuka kesempatan bagi karyawan profesional yang kreatif dan dinamis untuk bergabung dalam kelompok usaha Perseroan.

   Untuk menjawab tantangan-tantangan tersebut, Perseroan berupaya terus membangun sistem rekrutmen dan pengembangan SDM yang tepat, agar dapat menyuplai tenaga-tenaga andal yang kompeten di bidangnya masing-masing sesuai kebutuhan Perseroan. Hal ini kami lakukan salah satunya dengan meningkatkan kecermatan metode rekrutmen, serta mengoptimalkan metode penilaian yang telah kami terapkan selama ini.
 
   Salah satu sumber adalah para mahasiswa yang baru lulus. Divisi SDM korporasi bekerja sama dengan berbagai universitas yang mempunyai reputasi baik, untuk mendapatkan bibit-bibit unggul lulusan terbaru. Mereka kemudian kami rekrut ke dalam Metrodata Business Trainee Program. Di samping itu, kami pun merekrut SDM melalui program beasiswa yang selama ini dijalankan Perseroan sebagai bentuk Tanggung Jawab Sosial Perusahaan. Karena tidak sekadar memberikan beasiswa, kami juga memantau perkembangan prestasi pendidikan mahasiswa-mahasiswa tersebut. Peserta yang prestasi pendidikannya konsisten pun kami tawarkan untuk mengikuti program Business Trainee.

   Kebijakan pengisian posisi-posisi strategis di Perseroan, kami lebih memprioritaskan bibit-bibit berbakat di internal. Salah satu alasannya adalah karena SDM internal lebih mengerti kebutuhan serta budaya Perseroan. Dalam penilaian kami, kebijakan ini juga dapat memberikan kepercayaan kepada SDM bahwa jalur karir di Metrodata memang tersedia.

   Tak hanya merekrut dan menyeleksinya, Perseroan pun berupaya mempertahankan SDM berkualitas tinggi dengan sejumlah program yang dapat menciptakan suasana kerja dan lingkungan kerja yang kondusif, serta meningkatkan apresiasi terhadap karyawan berprestasi.
 
Portofolio Bisnis
 


Refrensi :
http://www.mii.co.id/about
http://www.mii.co.id/vision-mission
http://www.mii.co.id/human-development
http://www.mii.co.id/business-portfolio